Senin, 06 Agustus 2012

Korsel Investasi 150 Juta Dollar di Merauke

MERAUKE, KOMPAS.com- *Perusahaan penanaman modal asing asal Korea Selatan, PT Dongin Prabhawa, menanamkan investasi 150 juta dollar Amerika di Merauke, Provinsi Papua. Perusahaan yang tergabung dalam kelompok usaha Korindo Group itu akan membuka perkebunan kelapa sawit seluas 25.000 hektar, sekaligus membangun pabrik CPO di Merauke.

"Jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan nanti sampai 4.000 orang," ungkap Rusdy Salima Mahuze, Kepala Bagian Humas PT Dongin Prabawa di Merauke, Papua, Minggu (15/1/2012).

Rusdy menuturkan, pada tahap pertama PT Dongin Prabhawa telah membuka 5.000 hektar lahan di Distrik Ngguti, dan kini sedang dilanjutkan pembukaan lahan tahap kedua seluas 5.000 hektar. Tidak hanya itu, kini juga telah mulai ditanam bibit sawit di lahan seluas 250 hektar.

Diungkapkan Rusdy, PT Dongin Prabhawa mendapat izin dari Kementerian Kehutanan untuk membuka lahan perkebunan kelapa sawit di lahan seluas 34.058 ha. "Tidak semua ditanami sawit, lahan yang ditanami sawit nanti seluas 25.000 hektar," ujarnya. Pihaknya menargetkan tahun 2015 sudah mulai bisa memanen sawit dan mengolah perdana minyak CPO.